DEFINISI
Fasciitis necroticans atau necrotizing fasciitis adalah infeksi jaringan lunak yang sangat serius dan mengancam jiwa, ditandai oleh inflamasi hebat dan nekrosis cepat pada fascia serta jaringan subkutan, sering kali tanpa keterlibatan kulit pada fase awal




MANIFESTASI KLINIS

Gejala Klinis Awal (Sering Non-Spesifik)
  • Nyeri berat yang tidak sesuai dengan tampilan luar
  • Eritema dan edema progresif
  • Hangat dan kemerahan di area infeksi
  • Demam tinggi, malaise, takikardia
  • Perburukan Cepat: Bullae serosa atau hemoragik > Warna kulit keunguan → hitam (nekrosis) > Anestesi lokal (karena destruksi saraf) > Crepitus (jika ada gas-forming bacteria) > Syok, disorientasi, kegagalan multiorgan
Red flag: Nyeri hebat dengan kulit yang tampak "tidak terlalu buruk" → Curigai FN


Parameter Skor LRINEC (Laboratory Risk Indicator for Necrotizing Fasciitis)
Skor LRINEC digunakan untuk membantu menilai risiko necrotizing fasciitis berdasarkan parameter laboratorium. Skor dihitung dengan menjumlahkan poin dari setiap parameter berikut:

Parameter Nilai Laboratorium Skor
CRP (C-Reactive Protein) < 150 mg/L 0
≥ 150 mg/L 4
Jumlah Leukosit < 15.000 /μL 0
15.000 – 25.000 /μL 1
> 25.000 /μL 2
Hemoglobin > 13.5 g/dL 0
11 – 13.5 g/dL 1
< 11 g/dL 2
Natrium ≥ 135 mmol/L 0
< 135 mmol/L 2
Kreatinin ≤ 1.6 mg/dL 0
> 1.6 mg/dL 2
Glukosa ≤ 180 mg/dL 0
> 180 mg/dL 1

Interpretasi Total Skor LRINEC:
  • < 6 poin: Risiko rendah necrotizing fasciitis
  • 6 – 7 poin: Risiko sedang
  • ≥ 8 poin: Risiko tinggi – pertimbangkan eksplorasi bedah segera
Catatan: LRINEC Score hanyalah alat bantu. Keputusan klinis harus tetap mempertimbangkan kondisi pasien secara menyeluruh


DIAGNOSIS
Gold standard = Surgical debridement, kemudian Jaringan untuk kultur dan histopatologi


TERAPI
Debridement agresif adalah kunci
Amputasi jika jaringan devitalisasi luas
Kadang perlu fasciotomi